STRATEGI MENDAPATKAN DAN MENINGKATKAN CALON SISWA BARU
Setiap sekolah pasti menginginkan memiliki jumlah peserta didik yang banyak. Kecuali sekolah yang tidak mau berkembang atau sudah super maju yang memiliki siswa berlebihan. Alasan sekolah tersebut menginginkan memiliki jumlah peserta didik banyak yaitu meningkatkan kredibilitas dari kwalitas sekolah tersebut. Sekolah yang memiliki banyak siswa akan di pandang sebagai sekolah favorit yang memiliki kualitas bagus.
Selain itu banyaknya peserta didik dalam sekolah juga akan memberikan lebih banyak pemasukan, lebih banyak dana yang dapat digunakan untuk menjalankan berbagai macam program dari sekolah tersebut. Meski begitu, pada kenyataannya tidak semua sekolah dapat untuk mendatangkan banyak peserta didik. Bahkan ada yang harus di tutup karena tidak memiliki peserta didik.
“Tidak memiliki peserta didik untuk sekolah, itu memprihatinkan”
Tidak adanya peserta didik nyatanya disebabkan oleh sekolah itu sendiri. Ada beberapa hal yang menyebabkan sekolah tersebut tidak diminati oleh peserta didik (calon peserta didik) diwakili oleh pandangan masyarakat.
1. menurunnya kualitas dari sekolah tersebut
2. persaingan yang ketat antar sekolah
3. tidak adanya pengenalan dan promosi sekolah tersebut.
Khusus pada nomor 3 nyatanya banyak sekolah yang berleha leha atau tidak berusaha untuk melakukannya. Baik sekolah negeri maupun sekolah swasta hendaknya berusaha untuk mendatangkan siswa ke sekolah (mendaftar). “Jika sekolah tidak berusaha maka siswa tidak akan datang”. VOleh sebab itu penting untuk melakukan usaha mendatangkan siswa yaitu dengan metode promosi. Nyatanya tidak hanya perusahan komersial yang melakukan promosi. Karena lembaga sekolah juga memerlukan promosi untuk mendatangkan peserta didik.
Lalu seperti apakah metode promosi yang paling baik.
Promosi yang baik adalah promosi yang dilakukan secara berkesinambungan dan terus menerus.
Promosi berkesinambungan dan terus menerus sangat berbeda dengan promosi yang momumental, promosi ini hanya dilakukan pada waktu waktu tertentu tanpa direncanakan. Bahkan ada sekolah yang melakukan promosi, promosi, dan prokosi secara terus mejerus selaka satu tahun. Namun hasilnya juga tidak maksimal. Hal itu karena tidak direncanakannya promosi tersebut.
Lalu bagaimanakah metode promosi yang tepat?
Pada konten atau artikel inilah penulis akan membahasnya, mengenai metode promosi yang tepat sasaran sehingga setiap promosi yang dilakukan terasa efektif dan efisien.
Metode promosi ini cocok untuk sekolah sekolah kecil yang memiliki jumlah siswa tidak terlalu besar dan cendrung memiliki data jumlah peserta didik yang menurun atau stagnan tidak meningkat di tiap penerimaan siswa baru pada tahunnya.
Metode PKP yaitu :
1. Petakan Target
2. Kenalkan Sekolah
3. Promosikan
Dalam melakukan promosi ada tahap tahap yang harus dilakukan. Metode PKP menjelaskan bahwa promosi yang tepat harus dilakukan melalui 3 tahapan yaitu tahapan pemetaan target, tahapan mengenalkan sekolah (mengenalkan sekolah bukan promosi) dan tahapan terakhir promosi sekolah
Tahap 1 : Memetakan Target
Promosi yang dilakukan secara “serampangan” tidak akan efektif untuk menjaring banyak peserta didik. Walaupun promosi tersebut dilakukan secara terus menerus dan besar besaran.
Misalnya saja : produsen mobil mewah (Lamborgini) melakukan promosi besar besaran dengan mengadakan pameran mobil, pengiklanan di TV dan lainnya. Promosi tersebut dilakukan begitu gencar tapi, ketika yang melihat promosi tersebut adalah masyarakat yang tidak mampu untuk membeli mobil tersebut maka promosi tersebut akan terasa kurang efektif.
Kondisi serupa juga dapat terjadi dari promosi yang dilakukan sekolah tanpa penataan terlebih dahulu. Sekolah SD melakukan promosi kepada orang tua yang anaknya sudah berada di SMP. Jenis jenis promosi yang tidak melakukan tahapan pemetaan akan membuat hasil dari promosi tidak atau cendrung kurang efektif.
Pemetaan bertujuan untuk memperoleh data-data calon peserta didik yang potensial untuk menjadi siswa di sekolah kita. Maka cari tau siapa dan berapa banyak calon siswa kita nanti. Sehingga kita dapat mengetahui target siswa yang potensial. Target yang kita ketahui dapat menjadi landasan untuk menyusun desain promosi yang tepat sasaran.
Masalah yang sering di hadapi oleh sekolah yaitu sekolah hanya mempersiapkan siswa untuk tahun mendatang saja. Sekolah tidak mempersiapkan pendataan atau pemetaan siswa untuk tahun tahun selanjutnya misal 2-3 tahun kedepan.
Layaknya sekolah melakukan pemetaan untuk jangka panjang misal 5 tahun kedapan. Pemetaan dengan jangka waktu 5 tahun akan memberikan data yang lebih baik untuk dapat mendesain sebuah promosi yang berkelanjutan.
Pendataan tersebut akan terasa berat di lakukan (pendataan untuk 5 tahun kedapan). Tapi iti hanya dilakukan sekali setelah selesai maka di tahun tahun berikutnya sekolah hanya perlu mendata pada target tiap tahunnya dan seterusnya.
Dalam pemetaan maka yang harus dilakukan yaitu mencari data. Pengorganisasian data dapat dilakukan dengan membuat kelompok-kelompok. Untuk memperoleh calon siswa potensial, sekolah dapat membuat data kelompok seperti pada pendataan kelompok di bawah ini.
1. Kelompok saudara siswa yang saat ini aktif bersekolah di sekolah anda.
Buka data peserta didik di sekolah anda. Dapat dilihat di buku induk sekolah. Lihat siswa yang memiliki saudara yang berpotensi untuk melanjutkan di jenjang sekolah anda. Catat nama namsntersebut.
Nama nama tersebut merupakan nama nama yang sangat potensial untuk menjadi calon peserta didik di sekolah anda.
2. Kelompok siswa yang sedang belajar di sekolah target
Apakah sekolah target itu? Jika sekolah kamu adalah SMP maka sekolah target kamu adalah SD. Jika sekolah kamu adalah SD maka sekolah target kamu adalah TK. Jadi sekolah target ialah sekolah yang jenjangnya berada di bawah kita, dimana pada saat setelah siswa tersebut lulus kita berharap siswa tersebut masuk di sekolah kita. Yang anda akan lakukan yaitu mendata sekolah sekolah target. Menuliskan dalam urutan skala prioritas.
Skala prioritas ini di urutkan berdasarkan
a. Asal sekolah siswa yang paling banyak disekolah anda saat ini.
b. Jarak sekolah (walau saat ini tidak terlalu berpengaruh).
c. Jumlah siswa dari sekolah target (dapat anda lihat di verval VD Kemendikbud untuk mengetahui data yang dimiliki sekolah pada data dapodik)
d. Pertimbangan teknis dan non teknis lainnya
Dengan data data tersebut, diharapkan kita memiliki gambaran berapa banyak calon peserta didik selama 5 tahun kedepan. Data data tadi tidak 100% akan masuk semua di sekolah kita. Jadi kumpulkan data sebanyak mungkin. Dari tahun ke tahun kita akan mengetahui berapa presentase siswa yang masuk ke sekolah kita. Jika kita dapatkan rata-rata siswa yang masuk adalah 50% dari data terkumpul. Maka kita dapat mengevaluasinya kembali. Mengapa dan bagaimana untuk meningkatkan penyerapan peserta didik baru.
Data data yang kita peroleh tadi, dapat kita manfaatkan untuk :
a. Memprediksi pada tahun berapa kita melakukan promosi secara normal, besar, atau besar besaran.
b. Memberikan data berapa tingkat keberhasilan dari promosi yang kita lakukan.
c. Mendapatkan gambaran siswa seperti apa yang memilih sekolah kita (dilihat dari prestasi, latar belakang atau alasan lainnya).
( untuk point diatas ini kami dari tim nusacomtech bisa memberikan tool berbasis aplikasi untuk mengukur kinerja calon siswa baru)
Tahap 2 : Kenalkan Sekolah
Setelah tahap pertama yaitu pemetaan dilakukan atau dengan kata lain sudah memiliki data data siswa yang potensial untuk menjadi calon peserta didik kita. Langkah selanjutnya yaitu melakukan pengenalan sekolah. Pengenalan sekolah bukan lah kegiatan promosi dan promosi dengan pengenalan sekolah itu berbeda. Pada tahap ini tujuan yang ini sekolah kita capai yaitu membuat mereka (calon potensial peserta didik) mengenal kita secara lebih dekat.
Tahapan ini tidak tepat jika kita buru buru untuk mempromosikan dan mengajak mereka untuk segera masuk ke sekolah kita. Banyak sekolah gagal, karena pada tahapan pengenalan mereka menyelipkan kata kata promosi layaknya seorang pedagang. Padahal tujuan kita adalah mengenalkan. Ya sebatas mengenalkan.
Setiap orang tua sudah pintarTerlalu banyak menyelipkan promosi pada kegiatan pengenalan akan menjadi bumerang. Saat ini banyak orang tua yang mengenal sekolah, identitasnya, bangunannya, prestasinya hanya dari luarnya saja. Mereka belum mengenal seluk beluk sekolah secara mendalam. Maka padantahapan ini sekolah hendaknya dapat mengenalkan sekolah secara lebih dekat kepada orang tua atau siswa target.
Ada 3 cara yang dapat dilakukan untuk mengenalkan sekolah secara lebih dekat.
1. Membuat Event (kegiatan) di sekolah target.
Dalam membuat event di sekolah target upayakan event tersebut dapat menghadirkan orang tua siswa. Buatlah kerjasama dengan sekolah target secara berkesinambungan dengan diskusi yang dapat menghasilkan “win win solution” sama sama untung. Hadirkan siswa berprestasi dari sekolah anda. Ya potong penting disini ingin menunjukan bahwa siswa mereka bisa seperti siswa berprestasi tersebut. Pass bagian ini walau bukan promosi akan dapat memberikan dampak yang siknifikan untuk mempengaruhi siswa dalam memandang bahwa sekolah anda dapat mendidik siswa menjadi anak yang berprestasi (tanpa promosi).
2. Door to door
Banyak yang mengatakan strategi ini kurang efektif. Mengenalkan siswa dengan door to door hanya akan memakan banyak tenaga dan waktu. Tentu itu tidak efektif, namun jika dilakukan dengan serampangan.
Ceritanya berbeda jika kita sudah memilih dan memilah calon target kita. Kira dapat memilih untuk datang ke tokoh masyarakat sekitar dan mengajak beliau untuk berdiskusi tentang pendidikan. Meminta saran, dan hal lainnya untuk memajukan pendidikan. Dengan begitu mereka akan menceritakan hasil diskusi kita dengan orang lain sehingga metode door to door dapat berkembang menjadi mouth to mouth istilahnya “dari mulut ke mulut”
3. Membuat situs atau website (baca : Cara Membuat Website Sekolah dengan Mudah Dan Murah )
Era digital membuat semuanya harus ikut berkembang. Banyak orang tua siswa saat ini yang memahami degital. Memperkenalkan sekolah dengan menggunakan website akan meningkatkan kredibilatas dari sekolah tersebut. Website juga menjadi sarana yang irit tapi efektif untuk mengenalkan dan memberikan informasi tentang sekolah kita. Asalkan website sekolah dikelola dengan profesional maka akan menjadi salah datu ujung tombak paking efektif dalam kegiatan mengenalkan sekolah.
Dalam website sekolah dapat menginformasikan kegiatan-kegiatan sekolah, media belajar siswa, dan berbagai macam informasi lainnya. Sekolah dapat membuat website dengan domain sch.id dimana pembiyayan perawatan situs sekolah dapat diambil dari dana BOS. Dan kami tim NUSACOMTECH Siap membangunkan website yang sesuai dengan dilengkapi aplikasi PPDB)
Tahap 3 : Promosi
Setelah tahap 1 dan 2 dilakukan maka tahap selanjutnya yaitu melakukan promosi.
Beberapa metode dalam promosi yaitu:
1. Brosur
2. Banner
3. Spanduk
4. Presentasi ke sekolah
5. Video kegiatan
6. Penawaran beasiswa
7. BERIKLAN DIGITAL (Lebih Lanjut bisa konsultasi dengan Kami tim Nusacomtech)
Semua metode tersebut terbilang umum yang hampir setiap sekolah lakukan. Namun yang membedakan sekolah anda dan sekolah lainnya yaitu kamu telah melakukan pemetaan dan pengenalan terlebih dahulu. Misal ada dua banner sekolah kamu dan sekolah lain.
Banner kamu di letakkan pada tempat yang masyarakatnya sudah mengenal sekolah anda secara mendalam, dibandingkan dengan sekolah lain yang baru orang lain kenal. Maka umumnya orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya akan lebih memilih sekolah anda karena sudah lebih di kenal.
Atau contoh lainnya misalnya kamu membagiakan brosur ke dua sekolah sekolah 1 kamu membagikan brosur pendaftaran ke sekolah yang menjadi sekolah target. Sementara sekolah 2 kamu membagikan pada sekolah yang bukan merupakan sekolah target kamu. Maka umumnya hasilnya akan lebih banyak sekolah yg menjadi target kamu yang akan masuk ke sekolah kamu.
Oke contoh contoh di atas tentu masih dipengaruhi oleh berbagai macam faktor teknis dan non teknis lainnya. Tapi paling tidak sudah menggambarkan bahwa hasil dari promosi yang dilakukan dengan pemetaan akan berbeda dengan promosi serampangan.
Dalam promosi juga perlu diperhatikan, 6 hal yang perlu kamu sampaikan, yaitu:
a. Fasilitas unggulan sekolah
b. Prestasi akademik dan non akademik
c. Profil guru dan tenaga kependidikan
d. Program unggulan sekolah
e. Kultur / Lingkungan sekolah
f. Kreativitas dalam KBM
Demikian informasi tentang cara meningkatkan jumlah peserta didik atau metode dalam promosi untuk meningkatkan jumlah peserta didik. Hasil dari promosi tentu berbeda beda. Karena kembali lagi juga untuk melihat kultur di masing masing tempat. Maka silahkan disesuaikan dengan kondisi setempat. Metode itu juga lebih tepat diterapkan untuk sekolah yang memiliki jumlah siswa sedikit. Diluar hal hal diatas sangat penting untuk meningkatkan kualitas level sekolah itu sendiri. Berkaitan dengan fasilitas, program pembelajaran, dan kwalitas guru.
Semoga pendidikan di Indonesia semakin maju. Jangan lupa untuk share artikel ini ke sekolah anda jika di rasa artikel ini bermanfaat.
Terimakasih
Wassalamualaikum.wr.wb
Sumber :
http://www.panduanmengajar.com/2017/03/cara-promosi-sekolah-dengan-metode-pkp-untuk-mendatangkan-banyak-siswa-baru.html